Wartatrans.com, JAKARTA – Menjaga kebersihan sekaligus melestarikan warisan budaya kini menjadi satu napas bagi Resclean, unit usaha PT KAI Services.
Melalui kerja sama dengan pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Resclean hadir memastikan ikon kebudayaan nasional seluas 150 hektare itu tetap bersih, hijau, dan nyaman bagi pengunjung dari seluruh penjuru Nusantara.

Sebagai bagian dari KAI Services, Resclean tidak hanya menghadirkan layanan kebersihan profesional, tetapi juga mengusung misi pelestarian nilai-nilai budaya di setiap paviliun, taman, dan jalur pedestrian TMII. Dengan dukungan teknologi modern seperti ride-on sweeper dan automatic scrubber, tim Resclean menjaga setiap sudut taman agar tetap rapi tanpa mengganggu aktivitas wisatawan.
“Kami bangga menjadi bagian dari upaya menjaga wajah budaya Indonesia. Melalui Resclean, kami berkomitmen menghadirkan lingkungan yang bersih, hijau, dan nyaman bagi seluruh pengunjung TMII,” ujar Manager Corporate Communication KAI Services, Nyoman Suardhita, Rabu (12/11/2025).
Kehadiran Resclean di TMII juga menjadi bukti sinergi BUMN dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di sektor kebudayaan dan pariwisata. Tidak hanya menjaga kebersihan, Resclean juga turut merawat area hijau agar keindahan TMII sebagai miniatur Nusantara terus terjaga dari waktu ke waktu.
Nyoman menegaskan, Resclean memandang kebersihan bukan sekadar urusan estetika, tetapi bagian dari tanggung jawab menjaga jati diri bangsa.
“Kami ingin setiap pengunjung TMII merasakan kenyamanan seperti berada di rumah sendiri — bersih, tertata, dan penuh nilai budaya,” katanya.
Melalui profesionalisme dan inovasi teknologi, Resclean memastikan TMII tetap menjadi simbol keberagaman dan kebanggaan Indonesia — bersih, asri, dan hidup sebagai warisan budaya untuk generasi mendatang.(***)









