Menu

Mode Gelap
Kembang Api di Jembatan Esplanade, Singapura: Harapan Baru Menyambut 2026 Presiden Tinjau Huntara Aceh Tamiang, Tegaskan Komitmen Pemerintah Tangani Dampak Bencana Sanggar Seni Surawisesa Gelar Diskusi Nasab Leluhur Awali Tahun 2026 KA Bandara Adi Soemarmo Catat Okupansi 129 Persen Selama Nataru, jadi Pilihan Utama Masyarakat Madiun Refleksi Awal Tahun, Noyo Gimbal View Dipadati Wisatawan Pelindo Berbagi Kasih di Akhir Tahun, Santuni 150 Anak Yatim Piatu di Kota Makassar

PERISTIWA

Eksplorasi Karya Seni Rupa Putra Gara Menurut Tiara

Avatar photobadge-check


					Eksplorasi Karya Seni Rupa Putra Gara Menurut Tiara Perbesar

BT. JAKARTA — Riwayat eksplorasi karya Gara sudah cukup bervariasi; dari aliran Hendra Gunawanisme hingga sampai di aliran sang maestro Belanda Vincent van Gogh, tertuang dalam goresan warna karya Putra Gara.

Hal itu diungkapkan Tiara “Nostradamus” Mba, seorang Therapis Art saat diskusi dengan Putra Gara di Galeri Darmin Kopi, Duren Tiga – Jakarta Selatan, saat mempersiapkan pameran lukisan tungkal ke-2 Gara yang mengambil tema Warna Rupa Putra Gara.

“Dari beberapa karya yang dipamerkan kali ini, bertemakan kisah manis di tempat pembuangan sampah, goresan kasar seolah bertabrakan striking dengan hamparan warna-warni cat air dan minyak yang seolah menyajikan alunan melodi rock n roll,” ungkap Tiara.

Pernyataan Tiara  sepintas terdengar brutal namun bila mampu menikmati hitungan nada iramanya bisa menjadi simfoni indah yang pecah!

“Saya banyak melihat gairah Gara dalam berkarya terus berubah-ubah. Iya seperti tidak pernah puas dengan warna gayanya. Satu sisi kadang realis, sisi yang lain ekspresionis. Bahkan terlihat juga gaya dekoratif kartunal,” kata Tiara.

Menurut Tiara, dilihat dari gayanya lukisan Gara memang tak pernah stag pada satu titik aliran. Dia seakan memiliki pemikiran dan pemahamannya sendiri.

“Mungkin seperti namanya Gara – menyala – ia terus bergerak berkarya, demi mencapai titik klimaks pencapaiannya. Apa pun itu, selamat untuk Putra Gara,” tutup Tiara. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kembang Api di Jembatan Esplanade, Singapura: Harapan Baru Menyambut 2026

2 Januari 2026 - 01:10 WIB

Presiden Tinjau Huntara Aceh Tamiang, Tegaskan Komitmen Pemerintah Tangani Dampak Bencana

1 Januari 2026 - 21:37 WIB

Sanggar Seni Surawisesa Gelar Diskusi Nasab Leluhur Awali Tahun 2026

1 Januari 2026 - 21:20 WIB

Refleksi Awal Tahun, Noyo Gimbal View Dipadati Wisatawan

1 Januari 2026 - 18:57 WIB

Pelindo Berbagi Kasih di Akhir Tahun, Santuni 150 Anak Yatim Piatu di Kota Makassar

1 Januari 2026 - 18:14 WIB

Trending di ANJUNGAN