Menu

Mode Gelap
Kembang Api di Jembatan Esplanade, Singapura: Harapan Baru Menyambut 2026 Presiden Tinjau Huntara Aceh Tamiang, Tegaskan Komitmen Pemerintah Tangani Dampak Bencana Sanggar Seni Surawisesa Gelar Diskusi Nasab Leluhur Awali Tahun 2026 KA Bandara Adi Soemarmo Catat Okupansi 129 Persen Selama Nataru, jadi Pilihan Utama Masyarakat Madiun Refleksi Awal Tahun, Noyo Gimbal View Dipadati Wisatawan Pelindo Berbagi Kasih di Akhir Tahun, Santuni 150 Anak Yatim Piatu di Kota Makassar

JALUR

Hadiah Natal dari DAMRI: Pulang ke Jakarta Jadi Lebih Hemat, Mulai 100 Ribu, Ini Rutenya!

badge-check


					Foto istimewa/DAMRI Perbesar

Foto istimewa/DAMRI

Wartatrans.com, JAKARTA – Menjelang Natal, DAMRI menghadirkan kejutan spesial bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan melalui program “Hadiah Natal dari DAMRI”. Pelanggan kini dapat menikmati tarif khusus perjalanan ke Jakarta dengan harga mulai dari Rp100.000 pada sejumlah rute pilihan.

Program ini dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin tetap bepergian nyaman di tengah meningkatnya permintaan perjalanan Nataru. Dengan tarif yang lebih terjangkau, DAMRI memberikan ruang bagi pelanggan untuk mengatur perjalanan menuju arah Jakarta.

 

Sejumlah rute favorit yang mendapatkan tarif spesial ini antara lain:

– Cilacap–Jakarta

– ⁠Purwokerto–Jakarta

– ⁠Wonosobo–Jakarta

– ⁠Purworejo/Kebumen–Jakarta

– ⁠Yogyakarta–Jakarta (via Selatan dan Utara)

 

Selain itu, DAMRI juga menghadirkan penawaran menarik untuk rute Malang–Surabaya–Jakarta dengan pilihan kelas Bisnis, Eksekutif, hingga Royal.

“Libur akhir tahun biasanya identik dengan tingginya biaya perjalanan. Melalui program ini, DAMRI ingin berbagi kebahagiaan Natal dengan memberikan opsi perjalanan yang lebih ramah di kantong, sekaligus tetap aman dan nyaman,” ujar _Head of Corporate Communication_ DAMRI, P. Septian Adri S.

Promo ini berlaku khusus untuk keberangkatan 25 Desember 2025 dan dapat diakses melalui kanal resmi DAMRI, yaitu DAMRI Apps dan website damri.co.id.

Melalui program ini, DAMRI berharap perjalanan Natal tidak hanya menjadi momen berpindah tempat, tetapi juga pengalaman yang menyenangkan melalui biaya perjalanan yang hemat bagi masyarakat yang ingin merayakan akhir tahunnya di Kota Jakarta.(ahmad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kembang Api di Jembatan Esplanade, Singapura: Harapan Baru Menyambut 2026

2 Januari 2026 - 01:10 WIB

Presiden Tinjau Huntara Aceh Tamiang, Tegaskan Komitmen Pemerintah Tangani Dampak Bencana

1 Januari 2026 - 21:37 WIB

Sanggar Seni Surawisesa Gelar Diskusi Nasab Leluhur Awali Tahun 2026

1 Januari 2026 - 21:20 WIB

Refleksi Awal Tahun, Noyo Gimbal View Dipadati Wisatawan

1 Januari 2026 - 18:57 WIB

Pelindo Berbagi Kasih di Akhir Tahun, Santuni 150 Anak Yatim Piatu di Kota Makassar

1 Januari 2026 - 18:14 WIB

Trending di ANJUNGAN