Menu

Mode Gelap
Pengurus KNG Raya Gelar Pertemuan Bahas RAT 2026 dan Bantuan Bencana Hari Pertama Tahun Baru, Menhub Dudy Pantau Arus Lalu Lintas di Jalur Tol Keluar-Masuk Jakarta Menhub Dudy Pastikan Kesiapan untuk Arus Balik Nataru di Stasiun Yogya UMK Kubu Raya 2026 Naik 7,7 Persen, Ditetapkan Rp3,1 Juta Warga Tangse Masuk Hutan Lindung, Cari Pelaku Tambang Ilegal Penyebab Banjir Bandang Penyeberangan Merak–Bakauheni Terpantau Aman dan Lancar, Cuaca Bersahabat

JALUR

Jelajahi Indonesia di Akhir Tahun, DAMRI Buka Pemesanan Tiket Masa Libur Nataru

badge-check


					Foto istimewa/DAMRI Perbesar

Foto istimewa/DAMRI

Wartatrans.com (Jakarta) – Menyambut periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, DAMRI membuka pemesanan tiket lebih awal untuk perjalanan mulai 19 Desember 2025 hingga 5 Januari 2026.

Langkah ini merupakan bagian dari komitmen DAMRI dalam memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk merencanakan perjalanan akhir tahun dengan lebih nyaman dan menyenangkan.

Berdasarkan ketetapan SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, masa libur akhir tahun ditetapkan mulai 25 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, termasuk cuti bersama pada 26 Desember 2025. Melihat tren meningkatnya mobilitas masyarakat pada momen tersebut, DAMRI menyiapkan berbagai langkah antisipatif agar seluruh perjalanan berjalan aman, lancar, dan tepat waktu.

“DAMRI terus berupaya menghadirkan kemudahan bagi pelanggan yang ingin menjelajahi berbagai wilayah Indonesia. Dengan jaringan rute yang luas dan layanan yang terintegrasi, pelanggan dapat menjangkau berbagai destinasi mulai dari kota besar, kawasan wisata, akes bandara, hingga lintas batas negara,” ujar P. Septian Adri S. selaku Head of Corporate Communication DAMRI, dalam keterangan resminya, Selasa (11/11/2025).

Selain pembukaan pemesanan tiket lebih awal, DAMRI juga tengah menyiapkan peningkatan kesiapan armada, optimalisasi layanan digital, serta koordinasi lintas divisi dan cabang di seluruh Indonesia. Upaya ini dilakukan untuk memastikan setiap perjalanan pelanggan di masa Nataru berlangsung dengan nyaman, aman, dan berkesan.

Pemesanan tiket perjalanan DAMRI dapat dilakukan melalui:

• DAMRI Apps (tersedia di Google Play dan App Store)

• Website resmi: www.damri.co.id

• Mitra penjualan resmi DAMRI di seluruh Indonesia

 

Dengan kemudahan akses pemesanan dan jangkauan rute yang meliputi hampir seluruh wilayah Nusantara, DAMRI menjadi pilihan perjalanan darat yang andal, fleksibel, dan nyaman bagi masyarakat yang akan mudik, berlibur, maupun bepergian untuk mobilisasi menjelang akhir tahun.(ahmad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Hari Pertama Tahun Baru, Menhub Dudy Pantau Arus Lalu Lintas di Jalur Tol Keluar-Masuk Jakarta

2 Januari 2026 - 09:05 WIB

Kembang Api di Jembatan Esplanade, Singapura: Harapan Baru Menyambut 2026

2 Januari 2026 - 01:10 WIB

Refleksi Awal Tahun, Noyo Gimbal View Dipadati Wisatawan

1 Januari 2026 - 18:57 WIB

Sambut Tahun Baru di Beranda Sumatera, BHC Rayakan Harapan Bersama

31 Desember 2025 - 19:30 WIB

DAMRI Catatkan 2,1 Juta Perjalanan Hingga November 2025: Pertegas Peran dalam Konektivitas Urban hingga Pelosok Negeri

31 Desember 2025 - 17:12 WIB

Trending di JALUR